Skip to main content

Posts

Showing posts from May, 2015

Tertambat Hati di Tanah Suci (Bagian 3)

Hari ketiga di Makkah Al Mukarramah.. Tak terasa sudah menginjak hari ketiga. Hari ini agenda kami adalah mengunjungi beberapa tempat bersejarah di Makkah, yaitu Jabal Tsur, Jabal Rahmah, Arafah, Muzdalifah, Mina, Jabal Noor (Gua Hira), Kuburan Ma'la, dan terakhir Museum Haramain. Pada saat berziarah jangan lupa untuk membawa kamera karena pasti akan banyak tempat menarik yang bisa diabadikan. Jadi sebelum berangkat siapkan kamera dalam tas ya dan pastikan baterai dalam kondisi penuh terisi. Setelah sarapan pagi, kami pun bersiap untuk pergi berziarah. Kami menggunakan bus yang telah disiapkan oleh pihak travel. Bus yang kami gunakan adalah Farok Jamil Khogeer . Bus di sini, menurut saya, cukup berbeda dengan bus yang ada di Indonesia. Dari segi ukuran, bus di Arab Saudi sepertinya berukuran lebih besar dari pada bus di Indonesia. Ketika saya masuk ke dalam bus, saya kaget karena mendengar sang supir sedang berbicara menggunakan bahasa Sunda. Postur tubuhnya yang menyerupai orang-

Kick Andy: Episode "2 Mei" -- Sangat Menyentuh Hati

Hari ini saya menonton re-run tayangan Kick Andy di Metro TV. Kali ini, Bang Andy mengangkat tema mengenai guru dalam rangka memperingati hari Pendidikan Nasional yang jatuh pada tanggal 2 Mei lalu. Para guru yang menjadi tamu di Kick Andy merupakan guru yang luar biasa dibalik keterbatasan yang mereka miliki. Mungkin secara fisik mereka tidak sempurna tapi niat mereka untuk mengabdikan dirinya sebagai pengajar itu yang sempurna. Saya sangat kagum dengan mereka walaupun saat ini masih berstatus sebagai guru honorer dan mendapatkan gaji yang tidak sebesar guru-guru yanh sudah diangkat menjadi PNS, tidak menyurutkan niat mereka untuk tetap mengajar dengan sepenuh hati demi kemajuan siswa-siswinya. "Saya ikhlas saya tidak dibayar karena saya teringat tokoh pendidikan seperti Ahmad Dahlan, Ki Hajar Dewantoro para pahlawan pendidikan, mereka ikhlas mengajar tanpa dibayar yang terpenting hanya demi kemajuan bangsa, hanya untuk mencerdaskan anak bangsa", ucap pak Untung (Salah satu